Please use this identifier to cite or link to this item: https://repository.unej.ac.id/xmlui/handle/123456789/6165
Title: MENINGKATKAN KEMAMPUAN MEMBACA PERMULAAN DENGAN MENGGUNAKAN MEDIA KARTU KATA DAN GAMBAR DISERTAI KATA PETUNJUK SISWA KELAS I SDN SUMBER PINANG 03 JEMBER TAHUN PELAJARAN 2011/2012
Authors: RIP HASANAH
Keywords: KEMAMPUAN MEMBACA, MEDIA KARTU KATA
Issue Date: 8-Dec-2013
Series/Report no.: 090210204126;
Abstract: Membaca permulaan di kelas I SD merupakan tahapan proses belajar membaca bagi siswa untuk menghadapi kelas berikutnya, dan akan berpengaruh terhadap prestasi belajar siswa. Hasil observasi di kelas, siswa kelas I mengalami kesulitan dalam membaca.Dari 41 siswa terdapat 20 siswa bias membaca dengan lancer dan 21 siswa lainnya masih mengeja. Untuk mengatasi kesulitan membaca tersebut, diperlukan penggunaan media kartu kata dan gambar disertai kata petunjuk karena dengan media kartu kata dan gambar anak akan lebih tertarik untuk belajar. Rumusan masalah pada penelitian ini adalah (1) bagaimanakah proses penerapan penggunaan media kartu kata dan gambar disertai kata petunjuk yang dapat meningkatkan kemampuan membaca permulaan siswa kelas I SDN Sumber Pinang 03 ? (2) Bagaimanakah peningkatan kemampuan membaca permulaan siswa kelas I SDN Sumber Pinang 03 setelah dilaksanakan pembelajaran menggunakan media kartu kata dan gambar disertai kata petunjuk ?. Tujuan dari Penelitian Tindakan Kelas ini adalah untuk mendeskripsikan proses penggunaan media kartu kata dan gambar disertai kata petunjuk yang dapat meningkatkan kemampuan membaca permulaan, untuk mengetahui peningkatan kemampuan membaca permulaan siswa kelas I SDN Sumber Pinang 03 setelah dilaksanakan pembelajaran menggunakan media kartu kata dan gambar disertai kata petunjuk. Jenis penelitian yang digunakan adalah Penelitian Tindakan Kelas (PTK). Prosedur penelitian dilaksanakan 2 siklus. Masing-masing siklus terdiri atas empat tahap, yaitu perencanaan,pelaksanaan tindakan, penamatan dan refleksi. Penelitian viii dilaksanakan di kelas I SDN Sumber Pinang 03. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah dengan observasi, wawancara, dokumentasi dan tes. Instrumen penelitian yang digunakan adalah lembar pengamatan guru dan siswa, pedoman wawancara, soal tes, RPP, biodata siswa dan daftar nilai ulangan harian
URI: http://repository.unej.ac.id/handle/123456789/6165
Appears in Collections:UT-Faculty of Teacher Training and Education

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
RIP HASANAH_001.pdf141.73 kBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.

Admin Tools