Please use this identifier to cite or link to this item: https://repository.unej.ac.id/xmlui/handle/123456789/60763
Title: Penelusuran Pustaka dan Informasi Program Penelitian Melalui Internet
Authors: Yuli Hariyati
Keywords: internet,pustaka
Issue Date: 23-Dec-2014
Abstract: Visi 2010 yang telah dicanangkan dalam Kerangka Pembangunan Pendidikan Tinggi Jangka Panjang 2003-2010 menekankan perihal daya saing bangsa yang secara efektif akan dapat diraih lewat penelitian dan pendidikan di perguruan tinggi dalam semua strata. 8anyak negara maju di dunia, yang kemajuannya paling mudah diukur dari produknya, pastilah bermula dari penelitian dan pendidikan yang terus menerus bergerak ke depan. Tampak oleh kita bahwa penelitian mereka berada di garis depan ilmu pengetahuan. Kemajuan teknologi informasi membuat perubahan menjadi begitu pesat sehingga siapa pun yang kurang sigap menanggapi kemajuan ini akan semakin jauh tertinggal. Kita tak dapat berpangku tangan dalam menapaki kehidupan yang bergerak serba cepat ini. Keterbatasan memang tidak dapat dipungkiri. Dalam merekonstruksi sistem ekonomi, sosial, dan politik, subsektor pendidikan tinggi harus terus berupaya memperoleh dana masyarakat. Ini berarti, penelitian perlu diarahkan pada inovasi dan tanggapan cepat terhadap kebutuhan masyarakat, misalnya penelitian yang menghasilkan paten, dan teknologi tepat guna. Walaupun demikian, bidang penelitian tidak perlu selalu diartikan berorientasi pada produk dengan melupakan kajian ipteks yang mendasar yang dalam jangka panjang juga akan berdampak ekonomi. Diseminasi hasil penelitian pun turut menaikkan martabat bangsa. Kita semua menyadari bahwa budaya menulis para peneliti dan mahasiswa kita masih perlu ditingkatkan.
URI: http://repository.unej.ac.id/handle/123456789/60763
Appears in Collections:Fakultas Pertanian

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
Penelusuran pustaka dan informasi program penelitian melalui internet_.pdf25.24 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.