Please use this identifier to cite or link to this item: https://repository.unej.ac.id/xmlui/handle/123456789/59038
Title: Motivasi Orang Tua Memilih Pendidikan Anak di Pondok Pesantren
Authors: Dwi Jayanti, Ayu Dya
Sidiq, Mahfudz
Keywords: motivasi
orang tua
pendidikan anak
pondok pesantren
Issue Date: 2013
Publisher: UNEJ
Series/Report no.: Artikel Ilmiah Hasil Penelitian Mahasiswa;
Abstract: Pendidikan adalah usaha sadar dan terencana untuk mewujudkan suasana belajar dan proses pembelajaran agar peserta didik secara aktif mengembangkan potensi dirinya untuk meningkatkan kekuatan spiritual keagamaan, pengembangan diri, kepribadian, kecerdasan, dan akhlak mulia, serta ketrampilan yang diperlukan masyarakat, Bangsa dan Negara. Pondok Pesantren Nurul Hikmah adalah termasuk pondok pesantren yanng menjalankan 2 kategori yaitu kategori pendidikan formal yang bersifat sistematis, berstruktur, bertingkat dimulai dari sekolah dasar sampai perguruan tinggi.Kategori pendidikan nonformal yaitu pendidikan yang diselenggarakan bagi warga masyarakat yang memerlukan layanan pendidikan yang berfungsi sebagai pengganti, penambah, dan pelengkap pendidikan formal mendukung pendidikan sepanjang hayat. penelitian ini adalah metode deskriptif dengan pendekatan kualitatif, Jenis penelitian yang penulis gunakan ialah Penelitian Deskriptif kualitatif. Penentuan informan dalam penelitian ini menggunakan metode purposive sampling dan menemukan 5 orang informan pokok dan 2 orang informan sebagai informan tambahan. Pengumpulan data yang dilakukan dalam penelitian ini meliputi wawancara mendalam, observasi, dan dokumentasi. Dalam menguji keabsahan data, penelitian ini menggunakan teknik trianggulasi. Lokasi penelitian di Pondok Pesantren Nurul Hikmah Desa Kasiyan Kecamatan Puger Kabupaten Jember.Penelitian ini dilakukan l 12 November sampai 30 Desember 2012. Penulis menganalisis profil desa Kasiyan dan isi di dalam pesantren. Hasil penelitian ini adalah motivasi orang tua yang memilih pendidikan anak di pondok pesantren adalah motivasi intrinsik dan motivasi ektrinsik.
URI: http://repository.unej.ac.id/handle/123456789/59038
Appears in Collections:SRA-Social And Politic

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
Ayu Dya Dwi Jayanti.pdf318.29 kBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.