Please use this identifier to cite or link to this item:
https://repository.unej.ac.id/xmlui/handle/123456789/58947
Title: | Klaim Filipina atas Kepulauan Kalayaan (Spratly) |
Authors: | Mayasari, Ledyashinta Yuniati, Sri Susilo, Djoko |
Keywords: | Filipina Kepulauan Kalayaan Kepulauan Spratly Laut Filipina Barat Laut Cina Selatan Sengketa Wilayah |
Issue Date: | 2013 |
Publisher: | UNEJ |
Series/Report no.: | Artikel Ilmiah Hasil Penelitian Mahasiswa; |
Abstract: | Kepulauan Kalayaan merupakan suatu kawasan di Laut Filipina Barat yang memiliki banyak potensi dalam menyokong sektor-sektor penting yang dibutuhkan oleh suatu negara. Kepulauan Kalayaan memiliki fisik yang mendukung untuk dijadikan basis militer, hasil perikanan melimpah yang memiliki nilai ekspor dan sumber energi yang setara dengan negaranegara di Timur Tengah. Kalayaan juga memiliki letak geografis yang strategis karena berada di jalur silang antara Samudera Pasifik dan Samudera Hindia sehingga membuat Kalayaan selalu ramai dilalui kapal-kapal dari berbagai negara. Potensipotensi Kalayaan ini membuat Kalayaan menjadi lokasi yang strategis untuk melakukan berbagai kegiatan ekonomi. Banyak negara juga dapat berhubungan satu sama lain melalui Kalayaan. Hal ini membuat Kalayaan menjadi kawasan yang penting, tidak hanya bagi negara-negara di sekitarnya, tetapi juga bagi negara-negara yang ingin menguasai kawasan tersebut. Potensi Kalayaan yang melimpah menarik negara-negara sekitarnya untuk memiliki kawasan tersebut. Salah satu dari negara pengklaim Kalayaan adalah Filipina. Klaim Filipina atas Kepulauan Kalayaan mayoritas didasari oleh faktor geografi. Faktor geografi ini kemudian berkembang menjadi geopolitik, geoekonomi dan kedaulatan teritorial. |
URI: | http://repository.unej.ac.id/handle/123456789/58947 |
Appears in Collections: | SRA-Social And Politic |
Files in This Item:
File | Description | Size | Format | |
---|---|---|---|---|
Ledyashinta Mayasari.pdf | 351.58 kB | Adobe PDF | View/Open |
Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.