Please use this identifier to cite or link to this item: https://repository.unej.ac.id/xmlui/handle/123456789/5773
Title: OPTIMASI KOMPOSISI HPMC K4M DAN ETIL SELULOSA PADA TABLET METFORMIN HIDROKLORIDA SISTEM MENGAPUNG MENGGUNAKAN DESAIN FAKTORIAL
Authors: Eka Hayati Rhomah
Keywords: HPMC
Issue Date: 6-Dec-2013
Series/Report no.: 072210101028;
Abstract: Pengembangan sediaan lepas lambat yang dirancang untuk tinggal lebih lama di lambung disebut gastroretentive drug delivery system (GRDDS). Tujuan utama pengembangan GRDDS adalah agar ketersediaan hayatinya lebih baik dibandingkan dengan sediaan konvensional yang pada umumnya diabsorbsi secara fluktuatif. Salah satu pengembangan GRDDS adalah floating drug delivery system (FDDS). FDDS lebih dikenal dengan sistem yang memiliki densitas kecil sehingga memiliki kemampuan mengembang kemudian mengapung dan tinggal di lambung, obat dilepaskan perlahan – lahan pada kecepatan yang ditentukan. Pada penelitian ini digunakan HPMC K4M dan etil selulosa sebagai matriks yang mampu untuk mengembang dan menjadikan sediaan memiliki densitas yang lebih kecil daripada media pendisolusi sehingga dapat mengapung. Tujuan penelitian adalah untuk mengetahui pengaruh jumlah HPMC K4M dan etil selulosa terhadap kekerasan tablet, kemampuan mengapung serta dissolution efficiency-nya dan komposisi optimum HPMC K4M dan etil selulosa pada pembuatan tablet lepas lambat metformin HCl dengan sistem mengapung. Tablet metformin HCl dibuat dengan menggunakan metode granulasi basah. Penelitian dirancang dengan menggunakan metode desain faktorial 2 sehingga didapatkan 4 formula. Masing – masing formula dilakukan pengujian untuk mengetahui pengaruh jumlah HPMC K4M dan etil selulosa terhadap kekerasan tablet, floating lag time, floating duration time dan dissolution efficiency selama 8 jam. Hasil optimasi untuk mengetahui jumlah HPMC K4M dan etil selulosa pada pembuatan tablet lepas lambat metformin HCl dengan system mengapung menggunakan Stat-Ease Design Expert 8.0.6 trial software.
URI: http://repository.unej.ac.id/handle/123456789/5773
Appears in Collections:UT-Faculty of Pharmacy

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
Eka Hayati Rhomah_1.pdf681.7 kBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.

Admin Tools