Please use this identifier to cite or link to this item: https://repository.unej.ac.id/xmlui/handle/123456789/13405
Title: Penerapan Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Team Assisted Individualization (TAI) Untuk Meningkatkan Aktivitas dan Hasil Belajar Siswa”
Authors: LULUS TRIYANINGSIH
Keywords: Kooperatif Tipe Team Assisted Individualization
Issue Date: 27-Dec-2013
Series/Report no.: 080210391064;
Abstract: Berdasarkan hasil observasi awal proses pembelajaran di kelas XI IPS 2 SMA Negeri Arjasa masih menggunakan model pembelajaran konvensional. Hal tersebut akan berdampak pada rendahnya aktivitas dan hasil belajar siswa kelas XI IPS 2 yang tidak sesuai dengan standart ketuntasan belajar di SMA Negeri Arjasa. Permasalahan tersebut harus segera diatasi dengan penggunaan model pembelajaran yang sesuai, sehingga dapat meningkatkan aktivitas dan hasil belajar siswa. Salah satu model pembelajaran yang dapat meningkatkan aktivitas dan hasil belajar siswa adalah model pembelajaran kooperatif tipe Team Assisted Individualization (TAI). Tujuan dari penelitian ini untuk meningkatkan aktivitas dan hasil belajar siswa kelas XI IPS 2 SMA Negeri Arjasa Kompetensi dasar menyusun laporan keuangan pada perusahaan jasa.Penelitian ini termasuk jenis penelitian tindakan kelas (PTK) yang dilakukan secara kolaboratif oleh peneliti dengan guru akuntansi kelas XI IPS 2 SMA Negeri Arjasa. Subjek dalam penelitian ini adalah siswa kelas XI IPS 2 SMA Negeri Arjasa yang berjumlah 33 siswa yang terdiri dari 14 laki- laki dan 19 siswa perempuan. Penelitian ini dilaksanakan sebanyak 2 siklus yang meliputi kegiatan perencanaan, tindakan dan observasi, dan refleksi. Metode pengumpulan data yang digunakan adalah metode observasi, tes, wawancara dan dokumentasi. Sedangkan analisis data yang digunakan adalah analisis deskriptif dengan pendekatan kualitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penerapan model pembelajaran kooperatif tipe Team Assisted Individualization (TAI) dapat meningkatkan aktivitas dan hasil belajar siswa. Pada siklus I aktivitas belajar siswa mencapai skor rata- rata 59,80 % dan pada siklus II mencapai skor rata- rata 73,33 %. Hal ini berarti aktivitas belajar siswa meningkat dari kriteria cukup aktif menjadi aktif. Peningkatan pada hasil belajar juga menjadi baik yang dibuktikan dengan ketuntasan belajar secara klasikal mencapai 69,70 % pada siklus I dan pencapaian ketuntasan belajar klasikal sebesar 84,85 % pada siklus II.Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa penerapan model pembelajaran kooperatif tipe Team Assisted Individualization dapat meningkatkan aktivitas dan hasil belajar siswa kelas XI IPS 2 SMA Negeri Arjasa pada mata pelajaran akuntansi kompetensi dasar menyusun laporan keuangan pada perusahaan jasa. Saran yang berkaitan dengan hasil penelitian ini adalah hendaknya guru mata pelajaran akuntansi di SMA Negeri Arjasa menerapkan model pembelajaran kooperatif tipe Team Assisted Individualization sebagai salah satu alternatif dalam pembelajaran akuntansi.
URI: http://repository.unej.ac.id/handle/123456789/13405
Appears in Collections:UT-Faculty of Teacher Training and Education

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
Lulus Triyaningsih - 080210391064_1.pdf354.03 kBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.

Admin Tools