Please use this identifier to cite or link to this item: https://repository.unej.ac.id/xmlui/handle/123456789/126219
Title: Pengaruh Kompetensi terhadap Kinerja Aparatur Desa di Kecamatan Blimbingsari Kabupaten Banyuwangi
Authors: MASRUROH, Siti Handariyatul
Keywords: Competency
apparatus performance
Issue Date: 5-Jul-2024
Publisher: Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik
Abstract: Penelitian ini bertujuan menjelaskan pengaruh kompetensi terhadap kinerja aparatur desa di Kecamatan Blimbingsari Kabupaten Banyuwangi. Konsep kinerja pada dasarnya dapat dilihat dari dua segi, yaitu kinerja pegawai dan kinerja organisasi. Keduanya saling berhubungan satu sama lain, karena suatu organisasi tidak dapat mencapai suatu tujuan tanpa adanya kinerja pegawai di dalam organisasi tersebut. Berdasarkan data laporan capaian kinerja (RAPOR SKPD) di lingkungan pemerintah Kabupaten Banyuwangi tahun 2022-2023, Kecamatan Blimbingsari terus mengalami peningkatan sehingga dapat dikategorikan sangat baik dan memuaskan. Kemudian, Berdasarkan data LPPDes 2022, 8 dari 10 desa di Kecamatan Blimbingsari masuk ke dalam 40 besar peringkat desa di seluruh Kabupaten Banyuwangi yang berjumlah 189 desa. Akan tetapi, 2 desa diantaranya memperoleh peringkat rendah yaitu 124 untuk Desa Blimbingsari dan 159 untuk Desa Badean. Hal ini menujukkan posisi peringkat setiap desa memiliki kesenjangan yang cukup tinggi dalam satu kecamatan.Jenis penelitian ini yaitu penelitian asosiatif dengan pendekatan kuantitatif. Populasi dalam penelitian ini yaitu seluruh aparatur desa di Kecamatan Blimbingsari yang berjumlah 114 sedangkan sampel penelitian berjumlah 89 aparatur. Penentuan jumlah sampel menggunakan rumus slovin, sedangkan teknik pengambilan sampel menggunakan simple random sampling. Teknik pengumpulan data pada penelitian ini menggunakan kuesioner dan dokumentasi. Data jawaban responden di uji validitasnya menggunakan Product Moment Pearson Correlation kemudian di uji reliabilitasnya dengan Cronbach’s Alpha menggunakan SPSS versi 25. Penelitian ini menggunakan uji korelasi Rank Spearman sebagai teknik analisis data untuk mengetahui pengaruh kedua variabel, dengan hasil perhitungan sebesar 0,604 yang berarti kompetensi mempunyai pengaruh yang kuat terhadap kinerja. Selanjutnya dari uji signifikansi diperoleh thitung sebesar 7,078 > ttabel 1,988. Dengan demikian keputusan yang diambil menolak H0 dan menerima H1, artinya terdapat hubungan yang signifikan antara kompetensi dan kinerja aparatur.
URI: https://repository.unej.ac.id/xmlui/handle/123456789/126219
Appears in Collections:UT-Faculty of Social and Political Sciences

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
200910201039 SITI HANDARIYATUL MASRUROH.pdf
  Until 2029-07-26
738.75 kBAdobe PDFView/Open Request a copy


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.

Admin Tools