Please use this identifier to cite or link to this item: https://repository.unej.ac.id/xmlui/handle/123456789/122344
Title: Tindak Tutur Direktif Guru Les Baca Tulis Anak Usia Prasekolah
Authors: PRATAMASARI, Vony
Keywords: Baca tulis
Les
Prasekolah
Tindak Tutur Direktif
Issue Date: 31-Jul-2023
Publisher: Fakultas Keguruan Dan Ilmu Pendidikan
Abstract: Membuat anak menguasai kompetensi baca tulis pada usia prasekolah menjadi tantangan yang tidak mudah bagi guru les. Oleh sebab itu, berbagai upaya harus dikerahkan guru les agar anak dapat membaca dan menulis. Upaya tersebut difasilitasi guru les dengan tindak tuturnya. Dalam kaitannya dengan hal tersebut guru les menggunakan beragam tindak tutur, termasuk tindak tutur direktif. Penelitian ini bertujuan mendeskripsikan jenis dan modus tindak tutur direktif guru les baca tulis anak usia prasekolah. Jenis penelitian ini adalah deskriptif dengan rancangan kualitatif. Data penelitian berupa segmen tutur yang terindikasi sebagai tindak tutur direktif beserta konteks tuturnya. Sumber data berupa peristiwa tutur dalam kegiatan baca tulis yang melibatkan guru les dan murid les. Teknik pengumpulan data yaitu observasi yang mencakup teknik rekam dan catat. Teknik analisis data meliputi reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian ini antara lain, 1) jenis tindak tutur direktif guru les baca tulis anak usia prasekolah yang meliputi a) tindak tutur direktif jenis perintah yang bersifat mengatur, memerintah, mengarahkan, dan mengomando, b) tindak tutur direktif jenis pertanyaan, c) tindak tutur direktif jenis larangan, dan d) tindak tutur direktif jenis permintaan yang bersifat menekan dan mengajak, 2) modus tindak tutur direktif guru les baca tulis anak usia prasekolah yang meliputi a) modus indikatif, b) modus imperatif, c) modus interogatif, d) modus obligatif, dan e) modus kondisional. Hasil penelitian ini dapat bermanfaat sebagai, a) salah satu sumber informasi dalam memilih tuturan yang dapat membuat anak bergerak untuk belajar baca tulis guna meningkatkan kemampuannya, b) salah satu sumber informasi belajar bagi mahasiswa, dan c) salah satu informasi tambahan untuk mengadakan penelitian lain yang sejenis dengan topik dan rumusan masalah yang lebih luas, bagi peneliti lain.
URI: https://repository.unej.ac.id/xmlui/handle/123456789/122344
Appears in Collections:UT-Faculty of Teacher Training and Education

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
SKRIPSI_VONY PRATAMASARI.pdf
  Until 2028-07-31
900.77 kBAdobe PDFView/Open Request a copy


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.

Admin Tools