Please use this identifier to cite or link to this item: https://repository.unej.ac.id/xmlui/handle/123456789/112882
Title: Evaluasi Metode Pemasangan Pondasi Spun Pile pada Proyek Gedung
Authors: NURYANAH, Masfufah
Keywords: Evaluasi Metode
Issue Date: 4-Aug-2022
Publisher: Fakultas Teknik
Abstract: Pada proyek pembangunan apartemen, struktur bawah yang paling penting adalah struktur pondasi. Pada salah satu proyek apartemen di Surabaya dan yang menjadi lokasi penelitian, jenis pondasi yang digunakan adalah tiang pancang yaitu spun pile. Penerapan pondasi spun pile yang digunakan pada lokasi penelitian merupakan jenis pondasi overpass atau pondasi yang berhubungan langsung dengan tanah. Tahapan-tahapan pekerjan pondasi spun pile juga harus dierhatikan agar pelaksanaan pekerjaan tersebut sesuai dengan yang direncanakan. Hal ini berhubungan dengan lamanya waktu untuk pekerjaan pondasi. Pada beberapa kasus pembangunan, pemancangan menggunakan spun pile dapat terjadi kegagalan tiang mulai dari miring hingga patah. Pada lokasi penelitian, pemancangan telah selesai dikerjakan pada tahun 2020, saat dilakukan penggalian setempat dan PIT untuk memastikan tiang bergeser, ditemukan beberapa tiang mengalami kemiringan hingga patah. Indikasi tiang pancang yang bermasalah tersebut terletak di area podium dan mengharuskan untuk dilakukan pemancangan ulang pada area tersebut. Dari hasil evaluasi yang telah dilakukan, tahapan-tahapan pemancangan mulai dari persiapan hingga pada saat pemancangan, sesuai dengan SOP. namun terdapat spun pile yang bermasalah berdasarkan dari hasil uji yang dilakukan. Adanya spun pile yang terindikasi mengalami kerusakan, diberikan penanganan memancang spun pile dengan menambah spun pile di sisi spun pile yang patah.
URI: https://repository.unej.ac.id/xmlui/handle/123456789/112882
Appears in Collections:DP-Civil Engineering

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
PA_MASFUFAH NURYANAH_191903103033.pdf
  Until 2027-11-21
2.87 MBAdobe PDFView/Open Request a copy


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.