Please use this identifier to cite or link to this item: https://repository.unej.ac.id/xmlui/handle/123456789/110218
Title: Pengembangan E-book Pembelajaran Geografi Berbasis Kearifan Lokal Masyarakat Pandalungan di SMA
Authors: SARI, Wildah Hafidhotul Mufidah
Keywords: E-BOOK PEMBELAJARAN
KEARIFAN LOKAL
Issue Date: 9-Oct-2022
Publisher: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan
Abstract: Penelitian ini memiliki tujuan yaitu untuk mengembangkan e-book pembelajaran geografi berbasis kearifan lokal masyarakat Pandalungan. Pengembangan e-book berbasis kearifan lokal masyarakat Pandalungan dilakukan agar membantu peserta didik belajar sesuai dengan kearifan lokal tempat tinggalnya. Pembelajaran dengan mengintegrasikan nilai kearifan lokal di dalamnya, akan lebih bermakna dan memberikan edukasi kepada siswa. Penelitian ini menggunakan model pengembangan Borg and Gall yang dimodifikasi menjadi lima langkah sesuai dengan tujuan penelitian. Lima tahap pengembangan tersebut diantaranya : (1) studi pendahuluan, (2) perencanaan, (3) mengembangkan produk awal, (4) validasi dan revisi, (5) uji coba produk e-book. Hasil validasi terhadap produk yang dikembangkan memperoleh kategori sangat valid. Validasi produk meliputi validasi materi, validasi bahasa dan validasi media. Hasil analisis data uji keterbacaan dan uji respon memperoleh kategori sangat layak. Hasil analisis data pre-test dan post-test memperoleh kriteria tinggi, sehingga dapat dinyatakan produk yang dikembangkan mudah dipahami dan mendukung untuk digunakan dalam proses kegiatan pembelajaran geografi. Peserta didik juga memberikan respon yang baik terhadap e-book yang dikembangkan.
Description: Finalisasi oleh Taufik Tgl 18 Oktober 2022
URI: https://repository.unej.ac.id/xmlui/handle/123456789/110218
Appears in Collections:UT-Faculty of Teacher Training and Education

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
doc.pdf9.61 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.

Admin Tools