Please use this identifier to cite or link to this item: https://repository.unej.ac.id/xmlui/handle/123456789/107087
Title: Sistem Sales Forecasting Produk Skin Care MS GLOW Menggunakan Metode Least Square pada Agen MS GLOW Jember
Authors: AYUNINGTYAS, Dyah
Keywords: Sales Forecasting
Skin Care MS Glow
Kabupaten Jember
Issue Date: 31-Mar-2022
Publisher: Fakultas Ilmu Komputer
Citation: Harvard style
Abstract: MS GLOW merupakan brand kosmetik yang turut hadir di tengah persaingan industri skin care yang cukup ketat di Indonesia. Bersamaan dengan tingginya kebutuhan akan perawatan kulit atau skin care di Indonesia, menyebabkan peminat akan produk kecantikan MS GLOW juga semakin tinggi, ditambah lagi bahwa brand MS GLOW kerap kali memenangkan berbagai penghargaan bergengsi. Sistem penjualan pada brand MS GLOW menggunakan sistem reseller yang menjadikan pemenuhan kebutuhan MS GLOW pada setiap konsumen berbeda – beda, hal tersebut juga dirasakan oleh Putri MS GLOW Jember yang merupakan agen resmi MS GLOW daerah Jember. Agen dituntut mampu memahami kebutuhan konsumen supaya tetap survive dalam pemenuhan permintaan konsumen. Permasalahan yang terjadi pada agen Putri MS GLOW Jember adalah pencatatan penjualan yang masih dilakukan secara manual, sehingga Putri MS GLOW Jember hanya menentukan penjualan mendatang dengan mengacu pada penjualan sebelumnya, dimana hal ini mengakibatkan sering timbul permasalahan lain seperti, kekosongan persediaan produk sehingga tidak dapat memenuhi permintaan konsumen yang membuat beberapa konsumen atau reseller kecewa karena produk yang dipesan tidak tersedia, atau sebaliknya dimana agen mengalami kelebihan persedian yang menyebabkan penumpukan produk, hingga mendekati kadaluarsa sehingga harga jual turun dan mengalami kerugian. Oleh karena itu, supaya agen Putri MS GLOW dapat memenuhi permintaan konsumen maka dibuatlah sistem sales forecasting. Sistem sales forecasting produk MS GLOW pada agen Putri MS GLOW Jember yang akan dikembangkan menggunakan metode least square, sistem yang telah dikembangkan diharapkan mampu membantu meramalkan penjualan dengan akurat pada periode yang akan datang.
Description: Finalisasi unggah file repositori tanggal 9 Juni 2022_Kurnadi
URI: http://repository.unej.ac.id/xmlui/handle/123456789/107087
Appears in Collections:UT-Faculty of Computer Science

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
repository_dyah ayuningtyas.pdf
  Until 2027-06-09
4.01 MBAdobe PDFView/Open Request a copy


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.

Admin Tools