Please use this identifier to cite or link to this item: https://repository.unej.ac.id/xmlui/handle/123456789/106805
Title: Respon Tanaman Jagung (Zea Mays L.) Terhadap Jarak Tanam pada Sistem Tanam Tumpangsari dengan Tiga Jenis Tanaman Legum
Authors: PUJI, Alsih Nika Widi
Keywords: Tanaman Jagung (Zea mays L.)
Tanam Tumpangsari
Issue Date: 8-Jun-2021
Publisher: Fakultas Pertanian
Abstract: Jagung merupakan tanaman pangan yang memiliki kandungan karbohidrat kedua setelah padi. Hal tersebut menyebabkan kebutuhan jagung terus meningkat seiring dengan meningkatnya jumlah penduduk. Hal tersebut menyebabkan lahan pertanian terus berkurang sehingga dibutuhkan upaya untuk meningkatkan jumlah produksi tanaman jagung pada kondisi tersebut. Salah satu usaha yang dapat dilakukan untuk meningkatkan produksi tanaman adalah dengan menggunakan sistem tanam tumpangsari. Namun dalam sistem tanam tumpangsari terdapat beberapa hal yang harus diperhatikan yaitu jarak tanam dan jenis tanaman yang akan dikmbinasikan dengan tanaman pokok. Jarak tanam jagung yang digunakan dalam penelitian ini yaitu 80 cm x 20 cm (J1) dan 120 cm x 20 cm (J2). Tanaman kombinasi yang digunakan yaitu jenis tanaman legume. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui respon pertumbuhan dan hasil tanaman jagung akibat jarak tanam pada sistem tanam tumpangsari dengan tiga jenis tanaman legum. Penelitian ini dilaksanakan di Desa Pajurangan Kecamatan Gending Kabupaten Probolinggo. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah Rancangan Acak Kelompok (RAK) yang disusun secara faktorial, terdiri dari dua faktor percobaan yaitu jarak tanam terdiri dari 2 taraf dan jenis tanaman legum terdiri dari 3 taraf yang diulang sebanyak 3 kali. Variabel yang diamati yaitu pertumbuhan dan hasil tanaman jagung. Analisis data dilakukan secara statistika dengan menggunakan sidik ragam. Hasil penelitian menunjukkan bahwa : (1) hasil pertumbuhan optimal tanaman jagung ditunjukkan oleh jarak tanam jagung 120 cm x 20 cm dan jenis tanaman legume kacang hijau. (2) Prediksi produksi pada tanaman jagung yang menunjukkan respon terbaik adalah jarak tanam 120 cm x 20 cm dan jenis tanaman legume kacang kedelai. (3) Interaksi antara jarak jagung dan jenis tanaman legume tidak menunjukkan respon kenaikan atau penurunan pada pertumbuhan dan hasil tanaman jagung.
Description: Validasi unggah file repositori_Ratnasari Finalisasi unggah file repositori tanggal 19 Mei 2022_Kurnadi
URI: http://repository.unej.ac.id/xmlui/handle/123456789/106805
Appears in Collections:UT-Faculty of Agriculture

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
161510501045.pdf
  Until 2027-03-30
3.69 MBAdobe PDFView/Open Request a copy


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.

Admin Tools