Please use this identifier to cite or link to this item: https://repository.unej.ac.id/xmlui/handle/123456789/106642
Title: Pemanfaatan Ekstrak Gulma Babadotan (Ageratum Conyzoides L.) dan Ekstrak Gulma Sambung Rambat (Mikania Micrantha L.) Sebagai Bioherbisida dalam Mengendalikan Gulma Teki (Cyperus Rotundus L.) pada Tanaman Kacang Hijau (Vigna Radiata L.)
Authors: Yulansi, Disa
Keywords: Kacang Hijau
Ekstrak Ageratum Conyzoides L.
Bioherbisida
Issue Date: 16-Feb-2022
Publisher: Fakultas Pertanian
Abstract: Tanaman kacang hijau (Vigna radiata L.) merupakan salah satu tanaman kacang-kacangan yang banyak dibudidayakan oleh masyarakat. Hal tersebut dapat dilihat dari permintaan kebutuhan kacang hijau yang terus meningkat disetiap tahunnya. Melihat kondisi di lapangan menunjukkan bahwa produksi kacang hijau yang semakin menurun akibat serangan OPT salah satunya gulma yaitu Cyperus rotundus L. Usaha untuk mengendalikan gulma teki yaitu dengan aplikasiisi bioherbisida. Salah satu bahan alami yang dapat dijadikan sebagai bioherbisida yaitu gulma A. conyzoides L. dan gulma M. micrantha L. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh konsentrasi ekstrak A. conyzoides L. dan ekstrak M. micrantha L. dalam mengendalikan gulma Cyperus rotundus L. dan tanaman kacang hijau. Penelitian ini disusun dengan Rancangan Acak Lengkap (RAL) faktorial dengan menghasilkan 8 kombinasi perlakuan dan diulang 3 kali. Faktor pertama yaitu D1 : Ekstrak gulma A. conyzoides L. dan D2 : Ekstrak gulma M. micrantha L. Faktor kedua yaitu konsentrasi ekstrak yang terdiri dari: A1 : 20%; A2 : 40%; A3 : 60%; A4 : 80%. Parameter yang diamati yaitu tingkat fitotoksisitas, tinggi tanaman, berat basah, dan berat kering. Analisis data menggunakan uji sidik ragam dan apabila berpengaruh nyata pada taraf uji 5% maka dilanjutkan dengan uji Jarak Berganda Duncan atau DMRT 5%. Pemberian ekstrak Ageratum conyzoides L. pada perlakuan konsentrasi 20%, 40%, 60%, 80% termasuk selektif terhadap tanaman kacang hijau dan cukup efektif dalam mengendalikan gulma teki dibandingkan dengan pemberian ekstrak Mikania micrantha L.
Description: Finalisasi unggah file repositori tanggal 27 April 2022_Kurnadi
URI: http://repository.unej.ac.id/xmlui/handle/123456789/106642
Appears in Collections:UT-Faculty of Agriculture

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
FULL NASKAH SKRIPSI_DISA YULANSI (171510701026).pdf
  Until 2027-04-27
1.91 MBAdobe PDFView/Open Request a copy


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.

Admin Tools