Please use this identifier to cite or link to this item:
https://repository.unej.ac.id/xmlui/handle/123456789/102901
Title: | Integrasi Model Pembelajaran Problem Based Learning (PBL) dan Contextual Teaching Learning (CTL) Terhadap Keterampilan Metakognisi dan Hasil Belajar Dalam Pembelajaran Sistem Ekskresi Manusia di SMP |
Authors: | WAHYUNI, Dwi SURATNO HUSNA |
Keywords: | Integrasi Model Pembelajaran Problem Based Learning (Pbl) Contextual Teaching Learning (Ctl) Metakognisi Hasil Belajar Ekskresi |
Issue Date: | 2018 |
Series/Report no.: | 140220104005; |
Abstract: | Proses pembelajaran IPA di SMP sebaiknya dilaksanakan secara inkuiri ilmiah (scientific inquiry) untuk menumbuhkan kemampuan berpikir, bekerja dan bersikap ilmiah serta mengkomunikasikannya sebagai aspek penting kecakapan hidup. Salah satu model yang sesuai dengan pembelajaran IPA adalah Problem Based Learning (PBL). Penerapan model PBL memberi kesempatan siswa aktif mencari dan membangun pengetahuan melalui kegiatan investigasi. Akan tetapi masih ada kelemahan model PBL, yaitu kurangnya kegiatan siswa melakukan observasi terhadap peristiwa nyata dan kurangnya kemampuan siswa untuk membuat hipotesis. Model pembelajaran lain yang juga sesuai dengan pembelajaran IPA adalah CTL (Contextual Teaching Learning). Integrasi antara model PBL dan CTL diharapkan dapat mengurangi kelemahan PBL yaitu meningkatkan kemampuan siswa untuk melakukan kegiatan observasi dan mengajukan hipotesis sebelum melakukan kegiatan penyelidikan. Berdasarkan kelebihan masing-masing model tersebut maka dilakukan integrasi model pembelajaran PBL (Problem Learning) dan Contextual Teaching Learning (CTL) dengan sintak yang mengakomodasi kelebihan model PBL dan CTL. Integrasi model pembelajaran ini diharapkan dapat memberdayakan keterampilan metakognisi dan meningkatkan hasil belajar dalam pembelajaran IPA. Penelitian ini merupakan penelitian pengembangan menggunakan desain penelitian pengembangan Four-D. Hasil penelitian meliputi validitas integrasi model PBL dan CTL, efektivitas integrasi model PBL dan CTL terhadap keterampilan metakognitif, dan efektivitas integrasi model PBL dan CTL terhadap hasil belajar peserta didik. Validasi integrasi model PBL dan CTL meliputi buku pedoman integrasi model PBL dan CTL serta perangkat pembelajaran. Rerata hasil validasi ahli untuk buku pedoman integrasi model PBL dan CTL adalah 79,2 dengan kategori valid. Sedangkan rerata hasil validasi ahli untuk perangkat pembelajaran adalah silabus 85,94 (sangat valid), RPP 93,9 (sangat valid), dan tes hasil belajar 87,5 (sangat valid). Rerata hasil validasi pengguna untuk buku pedoman integrasi model PBL dan CTL adalah 82,45 (valid). Untuk validasi perangkat oleh pengguna yaitu silabus 80,36 (valid), RPP 84 (sangat valid), dan tes hasil belajar 82,86 (sangat valid). Rerata hasil observasi pelaksanaan pembelajaran menggunakan integrasi model PBL dan CTL pada uji terbatas adalah 83,75 dan rerata respon positif siswa adalah 91,07. Hasil uji terbatas menunjukkan pelaksanaan pembelajaran menggunakan integrasi model PBL dan CTL dapat terlaksana dengan baik. Efektivitas integrasi model PBL dan CTL terhadap keterampilan metakognitif sebelum pelaksanaan dan setelah pelaksanaan pembelajaran menggunakan integrasi model PBL dan CTL diperoleh rata-rata skor awal 82,6 (berkembang baik) dan rata-rata skor akhir 110,97 (berkembang sangat baik) dengan N-Gain 0,77 (tinggi). Menunjukkan peningkatan hasil keterampilan metakognitif. Efektivitas integrasi model PBL dan CTL terhadap hasil belajar IPA pada siklus 1 sampai 3 berturut-turut adalah 0,61(sedang); 0,68(sedang); 0,77(tinggi). Hasil penelitian menunjukkan integrasi model pembelajaran PBL edan CTL efektif meningkatkan hasil belajar peserta didik. Hasil penelitian menunjukkan integrasi model PBL dan CTL valid untuk pembelajaran sistem ekskresi manusia di SMP. Penyebaran integrasi model pembelajaran PBL dan CTL dilaksanakan melalui forum MGMP kabupaten Situbondo. Produk yang disosialisasikan adalah buku pedoman integrasi model PBL dan CTL dalam pembelajaran sistem ekskresi manusia dan perangkat pembelajarannya. |
URI: | http://repository.unej.ac.id/handle/123456789/102901 |
Appears in Collections: | MT-Science of Economic |
Files in This Item:
File | Description | Size | Format | |
---|---|---|---|---|
HUSNA 140220104005_.pdf | 4.23 MB | Adobe PDF | View/Open |
Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.