Please use this identifier to cite or link to this item: https://repository.unej.ac.id/xmlui/handle/123456789/102842
Title: Peranan Kyai Saleh Dalam Pengembangan Agama Islam Di Banyuwangi Tahun 1932-1951
Authors: HANDAYANI, Sri Ana
SUHARTO
TAUFIKULANAM, Yasin
Keywords: Kyai Saleh
Nahdlatul Ulama
Dewan penasihat (Mustasyar) NU
NU
Pesantren Lateng
Issue Date: 29-Apr-2020
Publisher: FAKULTAS ILMU BUDAYA UNIVERSITAS JEMBER
Abstract: Skripsi ini membahas tentang Peranan Kyai Saleh Dalam Pengembangan Agama Islam di Banyuwangi Tahun 1932-1951. Kyai Saleh merupakan salah satu tokoh besar NU yang memiliki peran besar dalam perjuangan daerah dan nasional. Akan tetapi, banyak generasi muda saat ini khususnya generasi muda NU yang tidak tahu keberadaan maupun perjuangannya. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui latar belakang keterlibatan Kyai Saleh dalam organisasi NU dan mendeskripsikan peranan Kyai Saleh sebagai Dewan penasihat (Mustasyar) NU (1928-1930), serta peranan Kyai Saleh dalam mempertahankan faham aswaja dan NU di Banyuwangi. Metode yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan metode penulisan sejarah yaitu heuristik, kritik, interpretasi dan historiografi. Pendekatan yang digunakan adalah pendekatan sosiologi agama dan teori agama. Kyai Saleh lahir di kampung mandar, Lateng, Banyuwangi, Jawa timur, dari keluarga yang berlatar belakang Kyai. Perjalanan Kyai Saleh banyak dipengaruhi oleh lingkungan santri, kyai, dan jaringan ulama (pesantren).Kyai Saleh juga turut andil dalam meletakkan dasar-dasar dari Nahdlatul Ulama dengan kitab Bujhanul Wildan miliknya. Pengaruh Kyai Saleh di dalam NU dan di Banyuwangi mulai menurun ketika belaiu sakit. Tahun 1951 adalah akhir perjalanan hidup Kyai Saleh yang meninggal dunia akibat sakit, kemudian dimakamkan di selatan langgar rumahnya di kelurahan Lateng, Banyuwangi. Kesimpulan akhir dari penelitian ini adalah Kyai Saleh merupakan salah satu tokoh penting bagi NU pada masa sebelum kemerdekaan. Kyai Saleh tampil sebagai sosok yang cemerlang dengan membuktikan bahwa Kyai Saleh juga bisa membuat perubahan dan memiliki peran penting dalam setiap tahapan pergerakan nasional.
URI: http://repository.unej.ac.id/handle/123456789/102842
Appears in Collections:UT-Faculty of Culture (Cultural Knowledge)

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
130110301090.pdf-.pdf6.33 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.

Admin Tools