Please use this identifier to cite or link to this item:
https://repository.unej.ac.id/xmlui/handle/123456789/101488
Title: | Peranan Khalid Bin Walid Dalam Menaklukkan Persia Tahun 634 M |
Authors: | MARJONO SUGIYANTO ROHMAH, Anny Miftaqul |
Keywords: | Khalid Bin Walid Menaklukkan Persia |
Issue Date: | 2019 |
Series/Report no.: | 120210302081; |
Abstract: | Khalid adalah seorang tokoh Quraisy dan pahlawan yang tak lepas dari dunia kemiliteran dan peperangan. Khalid termasuk salah satu komandan militer terkemuka pada abad pertama hijriyah yang tidak pernah terkalahkan dalam peperangan manapun, baik sebelum maupun sesudah masuk Islam. Khalid bin Walid merupakan salah seorang sahabat Nabi Muhammad yang terkemuka, sebagai komandan perang pasukan Islam. Bahkan sebelum masuk Islam Khalid merupakan salah satu komandan perang pasukan Quraisy. Pada masa pemerintahan Abu Bakar, peperangan terhadap orang murtad serta penyerbuan ke Irak dan Syam ditumpukan kepada Khalid bin Al- Walid. Setelah selesai memerangi orang-orang murtad, Abu Bakar menyuruhnya mengerahkan pasukan perangnya ke Persia dan Irak. Hasil yang diperoleh adalah kemenangan pasukan Islam yang berturut-turut menimbulkan banyak ketakutan-ketakutan pasukan Persia sehingga mereka memilih menyerah. Permasalahan dalam penelitian ini adalah (1) bagaimana latar belakang Khalid bin Walid menaklukkan Persia tahun 634 M; (2) bagaimana usaha-usaha yang dilakukan Khalid bin Walid dalam Menaklukkan Persia tahun 634 M. Tujuan penelitian ini adalah untuk menganalisis latar belakang Khalid bin Walid menaklukkan Persia tahun 634 M dan menganalisis usaha-usaha yang dilakukan Khalid bin Walid dalam Menaklukkan Persia tahun 634 M. Manfaat dari penelitian ini adalah bagi almamater sebagai upaya pengamalan Tri Darma Perguruan Tinggi, bagi peneliti untuk meningkatkan penguasaan dan kemampuan keilmuannya, terutama yang berkaitan dengan peranan Khalid bin Walid dalam menaklukkan Persia, dan bagi pembaca penelitian ini diharapkan dapat menjadi inspirasi dalam penelitian sejenis.Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode penelitian sejarah. Langkah-langkah dalam penelitian sejarah adalahHeuristik, Kritik, Interpretasi, dan Historiografi. Peneliti menggunakan pendekatan politik serta menggunakan teori perang. Kesimpulan dari penelitian menunjukkan bahwa yang melatar belakangi Khalid bin Walid menaklukkan Persia tahun 634 M adalah adanya perintah menyebarkan agama Islam untuk semua orang Islam termasuk Khalid dan prestasi Khalid di dalam dunia militer yang menyebabkan Khalid dipilih sebagai komandan perang pasukan muslim. Usaha-usaha yang dilakukan Khalid dalam menaklukkan Persia tahun 634 M adalah melakukan persiapan penaklukan,menyusun setrategi penaklukan, dan melakukan penaklukan. Saran yang diberikan oleh penulis adalah: (1) bagi almamater, sebagai wujud dari pelaksanaan Tri Darma Perguruan Tinggi; (2) bagi peneliti, hendaknya sebagai media berlatih untuk berpikir logis, kritis, dan inspiratif dalam rangka mengembangkan profesionalisme peneliti sebagai calon guru sejarah; (3) bagi mahasiswa, hendaknya melanjutkan penelitian serupa tentang peranan Khalid bin Walid dalam menaklukkan Persia; (4) bagi pembaca, penelitian ini diharapkan menjadi inspirasi dalam penelitian sejenis. |
URI: | http://repository.unej.ac.id/handle/123456789/101488 |
Appears in Collections: | UT-Faculty of Teacher Training and Education |
Files in This Item:
File | Description | Size | Format | |
---|---|---|---|---|
ANNY MIFTAQUL ROHMAH - 120210302081_.pdf | 812.3 kB | Adobe PDF | View/Open |
Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.
Admin Tools