Analisis Pertumbuhan Ekonomi Indonesia pada Industri Ekonomi Kreatif Tahun 2015-2019
Abstract
Upaya untuk meningkatkan pembangunan selalu terdapat masalah sosial yang tidak terlepas dari dampak globalisasi. Konsep Ekonomi Kreatif sendiri berdasarkan dengan sumber aset kreatif yang memiliki potensi untuk meningkatkan pertumbuhan ekonomi. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pertumbuhan ekonomi Indonesia pada industry ekonomi kreatif tahun 2015-2019. Sumber data pada penelitian ini adalah data sekunder dari Badan Pusat Statistik dan Badan Ekonomi Kreatif. Metode analisis yang digunaka pada penelitian ini adalah penelitian dengan metode pendekatan kuantitatif yang menggunakan regresi data panel. Analisis data panel menggunakan Random Effect Model menjadi model terbaik dalam mengolah data penelitian ini. Hasil analisis pada penelitian ini menunjukkan bahwa Ekspor Ekonomi Kreatif memiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap PDB ekonomi kreatif, dan Petumbuhan tenaga kerja ekonomi kreatif memiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap PDB ekonomi kreatif.