Pengaruh Assesment Chatbot Materi Dinamika Rotasi terhadap Hasil Belajar Siswa Kelas XI SMA
Abstract
Abad 21 menekankan pada teknologi, sehingga guru harus memiliki keterampilan yang berkaitan dengan teknologi termasuk dalam proses penilaian pembelajaran. Salah satu upaya yang dapat dilakukan untuk meningkatkan kualitas prestasi pembelajaran adalah dengan proses penilaian pembelajaran harus terukur dan interaktif, salah satunya dapat menggunakan chatbot. Chatbot adalah aplikasi komputer yang dibuat untuk meniru percakapan atau interaksi komunikatif dengan pengguna melalui elemen teks, audio, dan visual. Tujuan penelitian ini adalah untuk menguji perbedaan penilaian pembelajaran berbasis chatbot pada materi dinamika rotasi terhadap hasil belajar siswa dan mendeskripsikan respon siswa terhadap penilaian pembelajaran berbasis chatbot pada materi dinamika rotasi. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian kuantitatif dengan metode eksperimen. Penelitian ini dilakukan di SMAN 3 Jember. Pengumpulan data berupa tes, observasi, wawancara, angket, dan dokumentasi. Data hasil belajar siswa dinilai menggunakan uji normalitas dan uji t dan analisis respon diukur menggunakan skala likert. Berdasarkan data post-test diperoleh data dengan nilai Sig. (2-tailed) nilai 0,000. Sesuai pedoman jika 0,000 ≤ 0,05 maka hipotesis nol (H0) ditolak dan hipotesis alternatif (Ha) diterima. Berdasarkan hasil tersebut dapat disimpulkan bahwa terdapat perbedaan yang signifikan penilaian pembelajaran berbasis chatbot materi dinamika rotasi terhadap hasil belajar siswa. Dari perbedaan tersebut menunjukkan bahwa terdapat pengaruh yang signifikan penilaian pembelajaran berbasis chatbot pada materi dinamika rotasi terhadap hasil belajar siswa. Respon siswa setelah menggunakan penilaian chatbot pada materi dinamika rotasi memperoleh persentase rata-rata sebesar 85% dengan kategori sangat baik.